Minggu, 22 November 2009

Opini Telkomsel Flash

Saya menceritakan pemakaian mengguna kan telkomsel flash. Saya bertempat tinggal diDEPOK.Apa yang saya dapat selama memakai produk ini hanyalah penyesalan dan penyesalan, kenapa menyesal? karena saya harus sampai terikat kontrak selama 1 tahun dan saya baru menggunakan selama 3 bulan. Kontraknya tidak bisa diputus begitu saja, ada penalti. Seandainya bisa diputus dari 1 bulan pemakaian pertama, saya langsung ingin berhenti berlangganan. Kenapa bisa seperti ini? Alasanya hanya satu: telkomsel flash jelek. Tidak seperti saat di promosikan, sangat lain, sangat berbeda. Ada 3 alasan (yang selama ini saya alami) kenapa saya katakan produk ini kurang bagus.
Berikut ini merupakan kejadian yang akan anda alami jika memakain ISP ini

1. awalnya cukup memuaskan, tetapi lama kelamaan menjadi sangat Lambat, bagaikan bekicot.
2. Susah koneksi, yang ini pernah saya alami selama 1 minggu. Status terkoneksi tetapi tidak bisa mengakses internet.
3. Yang belakangan ini saya jumpai bahkan sampai hari ini. Saat saya menulis ini pun masih terjadi. Suka putus-putus. Saat kita melakukan koneksi hanya bertahan kurang dari 1 menit, terputus dengan sendirinya. Ketika kita akan koneksi lagi kadang susah, harus redial beberapa kali baru tersambung lagi. Tapi saat terkoneksi kembali, kurang dari 1 menit putus lagi dan begitu seterusnya. Hal ini saya alami sudah 4 hari. Yang sangat menjengkelkan adalah karena pekerjaan saya jadi tertunda, tidak selesai. Padahal saya membutuhkan koneksi internet untuk menyelesaikan pekerjaan itu.
Mungkin permasalahan ini dikarenakan kurangnya tower jaringan yang menghubungkan antara user -> telkomsel flash -> internet. Penambahan tower jaringan akan mengurangi kendala ISP yang bersifat broadband / wireless.


0 komentar:

Cari Blog Ini

...

Friend

Buku Tamu


ShoutMix chat widget

Statistik

Visitor

free counters
- - -